Apa yang anda fikirkan ketika mendengar ada pohon yang
melengkung? Mungkin anda penasaran atau bahkan tidak percaya. Di salah satu
daerah yang ada di negara Polandia, terdapat lokasi yang pepohonannya hidup
secara melengkung. Letak lengkungan itu berada di bagian bawah batang dan sisa
batangnya menjulang tinggi secara vertikal.
Pohon yang dimaksudkan adalah pohon pinus yang hidup disebuah hutan di
daerah Dryfina, dengan jumlah total pohon yang melengkung sekitar 400 buah. Hal
yang lebih mengherankan lagi adalah arah dari lengkungan pohonnya sama, yaitu
ke arah utara
Belum ada yang mengetahui pasti alasan kenapa pepohonan
yang berada disana seperti itu. Kuat dugaan bahwa penyebabnya ada campur tangan
manusia pada saat pohonnya masih kecil, pohon tersebut dilengkungkan ketika
umurnya 7-10 tahun. Kemudian dibiarkan tumbuh hingga sekarang. Namun demikian
tidak ada penjelasan kenapa pohon itu dilengkungkan. Analisa lain dulu ada
sekelompok petani yang sengaja memanipulasi pertumbuhan pohon pinus. Dengan
bentuk melengkung, nantinya bisa diciptakan furnitur dengan desain membungkuk.
Dan, manipulasi itu harus dilakukan pada pohon yang usianya menginjak 10 tahun Sayangnya,
usaha yang dilakukan sekitar tahun 1930 itu gagal. Perang Dunia Kedua telah
memupuskan harapan para petani. Akhirnya, pepohononan pinus itu tumbuh liar
sampai sekarang. Namun, kisah sebenarnya tentang pohon ini tetap misteri.
Best Profit, Best Profit Futures, Bestprofit, Bestprofit Futures, PT Best Profit, PT Best Profit Futures, PT Bestprofit, PT Bestprofit futures
Tidak ada komentar:
Posting Komentar