Emas Berakhir Turun- PT Bestprofit Futures Bandung
PT Bestprofit Futures Bandung - Emas merosot di perdagangan Amerika pada Selasa malam, menurun untuk pertama kalinya dalam tiga sesi, seiring dari membaiknya data AS, selasa.
Divisi Comex New York Merchantile Exchange, spot emas pengiriman Agustus turun -0.71% di level $1.315.15 troy ons. Pasar saham global dan risiko komoditas sensitif lebih tinggi ditengah pelakui pasar meraup aset setelah suara Inggris untuk keluar dari Uni Eropa akhir pekan lalu.
Ekuitas global menderita kekalahan dua hari terbesar yang pernah ada, kehilangan sekitar $3 triliun dari pasar. Data fundamental hari ini seperti GDP AS tumbuh naik pada kuartal pertama, seperti yang dilaporkan oleh Bureau of Economic Analysis, Ekonomi AS naik ke level 1.1% dari kuartal sebelumnya di level 0.8%. Para analis mremproyeksikan secara musiman naik di level 1.0%. Sedangkan final GDP price indeks terpantau menurun di level 0.4% dari 0.6%.
Ditempat lainnya, bahwa sentimen konsumen Amerika telah mengalami kenaikan pada bulan Juni diatas perkiraan analis. Berdasarkan laporan resmi yang dirilis oleh University of Michigan menyebutkan bahwa sentimen konsumen AS telah mengalami kenaikan, yang disesuaikan secara musiman menjadi 98.0 di bulan Juni dari 92.6 di bulan Mei. Survei ekonom memperkirakan bahwa sentimen konsumen akan mengalami kenaikan yang disesuaikan secara musiman menjadi 93.2 di bulan Juni.
Pada perdagangan Comex lainnya, perak berjangka untuk pengiriman Agustus naik 0.20% dilevel $17.822 troy ons, sedangkan tembaga berjangka naik 2.23% menjadi $2.173 troy pound.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar