Tablet Android Premium Dell Tahan Hingga 15 Jam - PT Bestprofit Futures Bandung
Bestprofit Bandung – Pada tahun lalu, Dell mengumumkan keberadaan tablet Venue 8 7000 yang mengandalkan desain tipis serta teknologi RealSense. Dan kini, perusahaan milik Michael Dell itu pun mempunyai produk serupa dengan ukuran yang lebih besar bernama Dell Venue 10 7000. Tak kalah dengan saudara kecilnya, Dell Venue 10 7000 ini juga dipatok dengna harga yang mahal.
Perangkat ini didesain dengan layar OLED berukuran 10 inci yang mempunyai resolusi Quad HD+ 2560 x 1600 piksel. Desainnya pun sama tipisnya dengan Dell Venue 8 7000. Tablet Android ini mempunyai ukuran 6 milimeter, terlepas bagian ujung bawahnya yang berbentuk silinder yang menjadi lokasi speaker stereo.
Selanjutnya, tablet Android ini dilengkapi dengan prosesor Intel Atom Z3580 Moorefield yang dibarengi oleh RAM sebesar 2GB. Sebagai sebuah tablet yang ditujukan untuk segmen high end, perangkat inipun bisa difungsikan menjadi sebuah laptop. Cukup dengan menambahkan dock keyboard yang juga dijual secara bundling dengan tablet ini. Sementara itu baterai berkapasitas 7.000 mAh pada tablet ini mampu bertahan hingga 15 jam.
Pihak Dell mematok tablet ini dengan banderol sebesar 400 USD. Sementara itu kalau ingin memperoleh dock keyboard, maka terdapat biaya tambahan sebesar 130 USD.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar