Rencana Walkot Bandung Bekukan Rute Angkot 05 - PT Bestprofit Futures Bandung
Bestprofit Bandung – Wali Kota Bandung Ridwan Kamil berencana melakukan pembekuan terhadap rute angkutan kota (angkot) o5 jurusan Cicaheum-Cibaduyut. Hal ini dilakukan setelah Ia sering mendapatkan komplain dari warganya terhadap angkot 05 tersebut. Emil sapaan akrab Ridwan Kamil juga menyayangkan aksi pemukulan yang dilakukan seorang sopir angkot kepada penumpang bernama Ade Rohmat pada Senin (5/10/2015) pagi.
Emil menambahkan dengan rencana pembekuan trayek tersebut, beberapa alternatif untuk mengganti peran angkot tersebut sudah disiapkan, salah satunya dengan menambah rute Trans Metro Bandung (TMB).
“Rencananya ada pembekuan rute karena komplain sudah terlalu banyak, masif, dan variasi pelanggarannya juga banyak. Alternatifnya ya kita cari mekanisme lain, tidak masalah apa TMB-nya digeser ke situ,” ujar Emil dikutip dari laman Kompas.
Emil juga telah memerintahkan Dinas Perhubungan untuk meneliti dan akan memanggil pengurus dan sopir angkot. Emil mengaku sering mendapatkan laporan tentang buruknya pelayanan angkot 05 selama beberapa bulan terakhir. Banyak warga yang mengeluhkan perilaku sopir yang arogan, dan kerap membuat macet.
Tidak mencerminkan Bandung Juara yang beradab. Jadi, kita ada wacana pembekuan itu. Memang menurut laporan angkot-angkot paling berengsek itu 05, itu boleh dikutip,” ujarnya.
Sebelumnya dilaporkan seorang warga mendapatkan perilaku kurang menyenangkan dari seorang sopir angkot 05. Dalam kejadian tersebut, Ade Rohmat yang turun di Leuwipanjang membayarkan sejumlah uang dan meminta kembalian. Namun sopir angkot tersebut mengembalikan tidak sesuai tarif biasanya.
Ade pun mencoba meminta sisa kembaliannya, alih-alih memberikan uang kembalian, sopir tersebut malah memberikan tindakan yang kurang menyenangkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar