PT BESTPROFIT FUTURES | BANDUNG: Konsumsi Kulit Mangga Ternyata Baik Loh - PT Bestprofit Futures BandungKonsumsi Kulit Mangga Ternyata Baik Loh - PT Bestprofit Futures Bandung
Konsumsi Kulit Mangga Ternyata Baik Loh - PT Bestprofit Futures Bandung
Bestprofit Futures Bandung – Saat makan mangga, tentu saja bagian yang kamu ambil adalah daging buahnya. Dan kamu pasti akan membuang kulitnya yang sudah kamu kupas.
Namun tahukah kamu bahwa kulit mangga ternyata bisa dikonsumsi lho. Dan cukup menyehatkan pula untuk tubuh.
Menurut beberapa penelitian, ada 3 faktor yang membuat kulit mangga menyehatkan untuk dikonsumsi. Faktor yang pertama adalah di dalam kulit mangga terdapat mangiferin, zat antioksidan kuat yang memiliki sifat anti inflamasi dan anti tumor. Bahkan zat ini sering digunakan sebagai obat untuk mencegah kanker kulit di industri obat-obatan dan industri kosmetik sebagai campuran pembuatan krim tabir surya.
Faktor selanjutnya adalah kulit mangga mengandung 2 senyawa biotik yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Senyawa ini adalah norathyriol dan resveratrol.
Norathyriol adalah zat antioksidan yang penting untuk mengkarantina ion bebas yang berlebihan di dalam tubuh. Sedangkan resveratrol terkenal dengan kemampuannya untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Kedua senyawa ini jika bekerja sama, mampu meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Terakhir, selain memiliki manfaat di atas, kedua senyawa ini juga mampu mengurangi obesitas dan lemak berlebih yang ada dalam tubuh. Sehingga tubuh pun akan lebih langsing.
Jadi, apakah kulit mangga bisa dikonsumsi dan menyehatkan untuk tubuh? Jawabannya, jelas iya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar