Harga Emas Kembali Turun - PT Bestprofit Futures Bandung
Bestprofit Bandung - Perdagangan bursa komoditas logam mulia di hari Kamis kemarin telah ditutup lebih rendah dengan mengakhiri kenaikan selama 3 sesi beruntun, ketika permintaan safe haven kembali berpindak kepada pasar ekuitas AS.
Emas berjangka pengirimanDesember telah berakhir lebih rendah $3.60, atau 0.3% di level $1.241.20 per troy ounce di divisi Comex, New York Mercantile Exchange. Sedangkan untuk perak berjangka pengiriman Desember telah berakhir lebih rendah 3 sen di level $17.44 per troy ounce.
Perdagangan emas berjangka telah menyentuh level tertinggi pada hari Rabu lalu, ketika pasar ekuitas dunia terpantau mendapat tekanan akibat aksi jual yang tinggi di kalangan para pelaku pasar.
Pada sebuah laporan resmi yang dirilis pada hari Kamis malam, terpantau memberikan pelemahan bagi emas berjangka dimana berdasarkan data pasar tenaga kerja dan pasar industri menandakan terjadi penguatan pada pemulihan ekonomi wilayah AS.
Departemen Tenaga Kerja AS menyatakan bahwa angka klaim pengangguran telah mengalami penurunan, yang disesuaikan secara musiman menjadi 264.000 pada pekan lalu, yang dilanjutkan dengan laporan dari Federal Reserve AS yang juga menunjukkan bahwa hasil industri di wilayah AS telah mengalami kenaikan sebesar 1.0% di bulan September.
Sementara itu, laporan data ekonomi lainnya yang turut memberikan tekana bagi harga logam mulia telah datang dari sebuah laporan resmi Federal Reserve wilayah Philadelphia yang menyatakan bahwa aktifitas manufaktur telah meningkat, yang disesuaikan secara musiman, menjadi 20.7.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar