Android Linshof i8 - PT Bestprofit Futures Bandung
Bestprofit Bandung - Saat ini, kebanyakan smartphone Android memiliki kapasitas penyimpanan terbesar hingga 64GB. Apple dengan produk iPHone 6 dan 6 Plus terbarunya pun menawarkan kapasitas yang lebih besar, hingga 128GB. Dan kini, sebuah smartphone Android dari Jerman bernama Linshof i8 mempunyai kapasitas penyimpanan yang cukup besar, meski masih kalah kalau dibandingkan iPhone 6 128GB.
Linshof i8 tersebut hadir dengan memori internal berkapasitas 80GB, sebuah angka yang tak begitu biasa bukan? Untuk bisa memperoleh kapasitas penyimpanan sebesar itu, Linshof i8 ini menggunakan chip standar 64GB biasa serta tambahan modul 16GB yang keduanya diluncurkan oleh SanDisk.
Selain itu, smartphone ini juga mempunyai spesifikasi yang tinggi. Di antaranya adalah layar berukuran 5 inci Super AMOLED IPS beresolusi full HD. Di bagian dalamnya, terdapat prosesor octa core 32-bit berkecepatan 2,1GHz yang dipasangkan dengan RAM ‘fast clock’ 3GB.
Di bagian belakang, handphone ini akan menggunakan kamera utama 13MP dengan lensa wide angle 28mm yang mempunyai aperture F1.8 serta sensor Sony Exmor. Sementara di bagian depan, terdapat kamera sekunder 8MP yang cocok untuk foto selfie. Selanjutnya, handphone ini akan menggunakan baterai berkapasitas 3100 mAh dan konektivitas lengkap, dari GPS, Bluetooth 4.0, NFC, HDMI 1.4, WiFi ataupun 4G LTE.
Yang paling menarik, handphone ini juga akan dijual dengan harga tak terlalu mahal. Pihak perusahaan berniat untuk menjual ponsel ini dengan banderol sebesar 380 USD dalam kondisi unlock. Menurut rencana, smartphone ini akan dipasarkan pada kuartal pertama tahun depan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar