Philips Rlis Smartphone Dengan Teknologi “Anti-Blue” Display - PT Bestprofit Futures Bandung
Bestprofit Futures Bandung – Kebanyakan smartphone keluaran terbaru sekarang ini mayoritas mengusung layar sentuh berukuran besar. Cahaya yang dipancarkan layar smartphone kita disebut blue light. Kebannyakan dari kita menyepelekan atas tingkat kecerahan pada layar samrtphone kita, dan hal tersebut dapat menimbulkan suatu masalah.
Seperti yang dilansir dari Ubergizmo, Minggu (01/11/2015), kini ada kekhawatiran yang muncul atas kontak langsung dengan layar smartphone yang memancarkan blue light dengan waktu yang intens, terutama pada malam hari karena kini telah ditemukan gejala bahwa hal tersebut dapat memicu gangguan tidur yang tidak berkualitas.
Untuk mengatasi kekhawatiran tersebut, kini Philips memiliki jawaban atas masalah tersebut. Perusahaan yang berbasis di Belanda itu baru-baru ini telah meluncurkan dua smartphone terbaru mereka di negara Tiongkok. Kedua smartphone tersebut bernama Sapphire S616 dan Sapphire Life V787. Keunggulan dari kedua smartphone ini adalah teknologi “SoftBlue” yang diklaim lebih ramah dimata.
Teknologi SoftBlue yang ada pada smartphone terbaru dari Philips tersebut mengurangi intensitas blue light hingga 86% yang menjadikan mata Anda tidak akan mudah lelah meski memandangi layar ponsel cukup lama. Berbeda dengan kebanyakan smartphone lain yang memancarkan blue light, sehingga mata Anda mudah sekali lelah saat kontak langsung dengan layar smartphone.
Sedangkan untuk spesifikasinya, Shappire S616 mengusung layar seluas 5,5 inci beresolusi Full HD 1920×1080 piksel. Sedangkan untuk dapur pacunya, ditenagai oleh chipset MediaTek MT6753 yang memiliki CPU octa-core dan GPU Mali-T720. Selain itu, smartphone ini juga telah dibekali dengan RAM sebesar 2GB serta penyimpanan internal sebesar 16GB yang masih dapat diperluas menggunakan micro SD hingga 128GB. Sektor fotografi dipercayakan dengan kamera utama 13MP dan kamera depan 5MP. Smartphone ini telah menjalankan Android Lollipop 5.1 yang sudah mendukung 4G dan memiliki baterai 3.000mAh.
Sementara spesifikasi Philips Sapphire Life V787 sebagian besar sama dengan Shapire S616, yang membedakan hanya layar yang lebih kecil, yakni 5 inci beresolusi Full HD serta memiliki kerapatan hingga 441ppi serta kamera utama 13 MP yang telah dilengkapi dengan autofocus phase detection. Selain itu, kapasitas baterai smartphone ini juga terbilang jumbo, yakni 5.000mAh yang dapat memberikan waktu bicara hingga 48 jam dalam satu kali pengisian.
Kedua smarphone yang telah diluncurkan di Tiongkok tersebut direncanakan mulai dijual pada pertengahan bulan November ini. Sedangkan untuk harga, belum diketahui bocoran infromasinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar