Enaknya Olahan Jantung Pisang - PT Bestprofit Futures Bandung
Selain di Indonesia, di Thailand dan Vietnam jantung pisang juga diolah menjadi masakan yang lezat. Bagaimana memilih jantung pisang yang empuk enak?
Jantung pisang merupakan bunga pisang yang bakal menjadi pisang. Berbentuk bulat dengan ujung meruncing. Umumnya ditutup kelopak berwarna ungu sedikit kekuningan. Di sela-sela kelopaknya ada bunga pisang yang berderet mengelilingi kelopaknya.
Bagian yang diolah selain kuncup bunganya juga seluruh bagian dari jantung pisang ini. Karena rasanya renyah dan segar jantung pisang disukai banyak orang. Untuk mendapatkan rasa yang empuk enak dan tidak sepet, pilihlah jenis pisang kepok kuning, pisang nangka atau pisang batu.
Umumnya jantung pisang diolah menjadi gulai, lodeh, urap atau kari. Bukan hanya di Jawa, di Flores dan di pulau lain di Indonesia juga dikenal masakan dari jantung pisang.
Sebelum diolah, cuci bersih jantung pisang. Buang kelopak jantung pisang terluar dan beberapa kelopak lain yang keras. Ambil hanya bagian dalam yang warnanya pucat dan lembut. Kukus atau rebus sesuai olahan yang akan dibuat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar