Harga Emas dan Perak Terpantau Diperdagangkan Lebih Rendah
Financeroll – Perdagangan bursa komoditi emas di hari Jumat(23/5), harga emas dan perak terpantau diperdagangkan lebih rendah paska dirilisnya data penjualan rumah baru AS.
Selama berlangsungnya perdagangan di sesi AS, emas berjangka pengiriman Juni telah diperdagangkan lebih rendah 0.15% di level $1.293.10 per troy ounce di divisi Comex, New York Mercantile Exchange. Sedangkan untuk perak berjangka pengiriman Juli juga diperdagangkan lebih tinggi 0.45% di level $19.432 per troy ounce.
Harga emas masih terpantau diperdagangkan lebih rendah setelah sebuah laporan resmi yang dirilis oleh Departemen Perdagangan AS menyatakan bahwa penjualan rumah baru telah mengalami kenaikan sebesar 6.4% di bulan April, yang disesuaikan secara musiman menjadi 433.000 unit rumah. Survei ekonom sebelumnya telah memperkirakan bahwa penjualan rumah baru AS akan naik menjadi 420.000.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar