Infinix Hot Note X551, Spek Gahar Harga Murah - PT Bestprofit Futures Bandung
Bestprofit Bandung – Wah karena saking hotnya pasar ponsel di Indonesia, maka Infinix Mobility, perusahaan produsen ponsel yang sukses dan laris manis memasarkan ponsel buatannya di Afrika, Eropa dan Timur Tengah sehingga terjual jutaan unit akhirnya ikut memasarkan produknya di Indonedia melalui toko online Lazada.
Perusahaan Infinix didirikan di Hong Kong pada 2009, namun pusat riset dan pengembangannya berada di Prancis dan Shanghai.
Infinix Hot Note X551 merupakan tipe produk yang akan dipasarkan pertama kali memang memiliki spesifikasi oke punya di mana layarnya berukuran 5.5 inci resolusi HD, prosesor octa core 1.4 Ghz, RAM 2GB dengan OS Android 4.4.2 KitKat serta baterai 4000 mAH yang akan dibanderol dengan harga sangat murah dibanding spesifikasinya yaitu 1.6 juta rupiah saja.
Berbekal kapasitas baterai yang besar, ponsel ini diklaim mampu digunakan selama 21 jam menelepon, 8 jam memutar video, 40 jam memutar musik, dan 6,3 jam menjelajah Internet dalam waktu dua hari. Bahkan kita bisa mengisi kembali daya baterainya dengan cepat, yaitu 20 menit untuk penggunaan selama 7 jam.
Bahkan, Hot Note X551 sudah mendukung penggunaan dua kartu SIM untuk jaringan 2G dan 3G, dengan 16 gb internal storage. Lalu untuk Kamera depan untuk selfie menggunakan sensor 2 megapiksel dan kamera belakang memiliki sensor 8 megapiksel. Ada empat warna yang bisa dipilih, yaitu abu-abu, cokelat, keemasan, dan hijau.
Hot Note X551 ini akan mulai dijual pada tanggal 24 Juni di Lazada. Tetapi penjualan secara pre-order sudah akan dibuka sejak tanggal 16 Juni.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar