Emas Berjangka Mencetak Keuntungannya - PT Bestprofit Futures Bandung
Bestprofit Bandung – Emas berjangka pada penutupan di hari Selasa (19/5) mencetak keuntungan untuk kelima kali berturut-turut dikarenakan para investor menganalisis daya tarik emas menjelang diumumkannya hasil pertemuan Federal Reserve bulan April pada hari Rabu dan menjelang pembayaran Dana Moneter Internasional Yunani pada bulan depan.
Emas untuk pengiriman bulan Juni di Comex naik $ 2,30 atau 0,2% untuk menetap di $ 1.227,60 per ons. Emas, yang telah membukukan keuntungan pada empat sesi perdagangan sebelumnya, belum pernah menetap pada posisi setinggi ini sejak tanggal 10 Februari berdasarkan kontrak teraktif.
Perak untuk kontrak bulan Juli juga naik 16,9 sen atau 1% ke $ 17.732 per ons.
Kedepannya, pasar emas juga menunggu dirilisnya hasil dari pertemuan kebijakan Fed untuk petunjuk lebih lanjut dari bank sentral mengenai kapan waktu pastinya untuk menaikkan suku bunga.
Harga platinum untuk kontrak bulan Juli naik $ 9,40 atau 0,8% menjadi $ 1.178,50 per ons. Paladium untuk kontrak bulan Juni turun $ 1,95 atau 0,3% ke level $ 793 per ons. Tembaga untuk kontrak bulan Juli turun 1,8 sen atau 0,6% menjadi $ 2,9065 per pon.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar