Berbeda dengan Himax Pure III yang dibanderol harga dua jutaan, sama-sama octa core, Himax Polymer cuma akan dijual dengan harga satu jutaan.
Secara tampilan, perbedaan terlihat jelas di material dan desain. Jika Pure III menggunakan sistem unibody berbahan polycarbonate yang terlihat lebih eksekutif, Polymer menggunakan sistem dan bahan standar, sehingga sekilas tampak seperti smartphone pada umumnya.
Mengenai penyimpanan sementara atau RAM, walaupun Polymer lebih tinggi yaitu RAM 2GB daripada Pure III, tetapi Polymer masih DDR2, sedangkan Pure III RAM 1GB LP-DDR3, di mana RAM Pure III memiliki konsumsi power yang lebih kecil dibanding RAM Polymer, begitu juga dengan kecepatan beroperasi RAM terhadap komponen lain.
Namun, Polymer memiliki keunggulan dibanding Pure III antara lain pada peran tipe penyimpanan/storage, di mana internal 8GB, dan bisa ditambah memori external micro sd hingga 32 GB, cocok untuk user yang membutuhkan ruang penyimpanan lebih besar.
Untuk segi kamera, masing-masing seri antara Pure III dengan swivel kamera yang dilengkapi omnivision OV13850 13 MP, dengan aperture f/2.2, sedangkan Polymer dengan kamera belakang 13 SONY IMX135 EXMOR RS 13MP dan kamera depan 5 MP sensor omnivision OV5648, aperture f/2.0 diyakini kamera Polymer mampu bersaing dengan kamera dari Pure III, namun tentu tidak lebih bagus dari kamera Pure III.
Untuk masalah kapasitas baterai, meskipun Pure III hanya memiliki kapasitas 2200 mah dengan bahan Li-Po, masih mampu mengungguli Polymer yang dilengkapi dengan removable baterai 2500 mah Li-ion, dikarenakan bahan dasar dari baterai yang digunakan Pure III (Li-Po/Lithium Polymer) di mana memiliki kecepatan pengisian lebih cepat daripada Li-ion. Selain itu, komponen dari Pure III didesain sedemikian rupa agar menjadi Android 8 core yang irit daya, terlihat dari komponen RAM, dan Layar IPS IGZO.
Untuk teknologi display, Polymer hanya dilengkapi teknologi IPS HD – 1080 x 720, tidak seperti Pure III yang menggunakan teknologi IPS IGZO HD – 1080 x 720, ditambah lagi Pure III dilengkapi pelindung Dragon trail-X yang setara dengan Gorilla Glass 3, sedangkan Polymer hanya dilengkapi pelindung LCD Gorilla glass 2.
Untuk sensor, memang diakui Polymer masih ada kekurangan, namun tidak mengurangi fungsi dasar dari sebuah smartphone berbasis Android. Itulah beberapa alasan kenapa Polymer dibanderol harga yang lebih murah dari Himax Pure III. Yang pasti Polymer seri terbaru ini tetap worth to buy. (Webtorial)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar