Marquez Juara Lagi - PT Bestprofit Futures Bandung
Solopos.com, INDIANA — Pembalap Repsol Honda Marc Marquez belum terbendung. Pembalap asal Spanyol ini belum ada yang mampu mengalahkan dan kembali menjadi juara di MotoGP Indianapolis.
Menempati start terdepan, dalam MotoGP Indianapolis, Senin (11/8/2014) dinihari WIB, Marquez sempat tercecer di urutan keempat. Pembalap Ducati Andrea Dovizioso bahkan sempat merengsek ke depan, bersaing dengan Valentono Rossi.
Balapan seri MotoGP yang disiarkan langsung oleh satasiun televisi Trans7 itu, praktis berlangsung sengit di putaran awal. Lima pembalap bersaing ketat untuk saling mendahului.
Hingga putaran keempat, Dovizioso berkejaran dengan Valentino Rossi di urutan ketigamenguntit Jorge Lorenzo ada di urutan ketiga sedang Marc Marquez tercecer di urutan keempat.
Namun persaingan Rossi dan Dovizioso justru menguntungkan Marc Marquez. Ketika keduanya melebar, Marquez langsung menyalip keduanya setelah sebelumnya menggeser Lorenzo.
Sampai putaran ke enambelas, salin kejar masih terjadi. Empat pembalap masih saling berkejaran hingga akhirnya Marquez berhasil melejit tak terkejar oleh pembalap lainnya. Praktis di putaran akhir tinggal Rossi, Lorenzo dan Pedrosa serta Dovizioso yang memperebutkan runner up dan juara ketiga.
Marquez sudah tak terkejar di putaran akhir, disusul Jorge Lorenzo tampil sebagai runner up sementara Rossi harus puas tampil di podium sebagai juara ketiga. (Mulyanto/JIBI/SOLOPOS)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar