Harga Logam Mulia Terpantau Naik - PT Bestprofit Futures Bandung
Financeroll – Perdagangan bursa komoditi logam mulia di hari Kamis(28/8), harga emas dan perak terpantau diperdagangkan lebih tinggi ketika para pelaku pasar tengah memfokuskan perhatian mereka terhadap permintaan logam fisik di wilayah India.
Selama berlangsungnya perdagangan di sesi Asia, emas berjangka pengiriman Desember telah diperdagangkan lebih tinggi 0.13% di level $1.285.10 per troy ounce di divisi Comex, New York Mercantile Exchange. Di sesi sebelumnya, harga emas pengiriman Desember berakhir lebih rendah 0.09% di level 1.284.00 per troy ounce.
Sedangkan untuk perak berjangka pengiriman September telah diperdagangkan lebih tinggi 0.27% di level $19.528 per troy ounce, setelah berakhir lebih tinggi 0.05% di level $19.458 per troy ounce di sesi sebelumnya.
Perhatian para pelaku pasar hari ini tengah berfokus kepada jumlah permintaan logam fisik di wilayah India ketika para penduduk tengah menyambut pernikahan musim gugur serta festival Hindu Diwali.
Sementara itu pada hari ini perhatian para pelaku pasar juga tengah terbagi atas hasil data pertumbuhan PDB AS, yang dilanjutkan dengan laporan mingguan klaim pengangguran AS, serta penjualan rumah tertunda. Serangkaian data ekonomi tersebut berguna untuk melihat kecepatan laju pemulihan ekonomi AS, sehingga pasar mampu memperkirakan kebijakan moneter ke depannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar