Harga Logam Mulia Turun - PT Bestprofit Futures Bandung
Financeroll – Pada perdagangan bursa komoditi logam mulia di hari Senin(18/8), harga emas dan perak terpantau diperdagangkan lebih rendah di bawah level $1.300 dengan melanjutkan penurunan ketika perdagangan logam berjangka berakhir turun pada Jumat pekan lalu.
Selama berlangsungnya perdagangan di sesi Asia, emas berjangka pengiriman Desember telah diperdagangkan lebih rendah 0.57% di level $1.298.80 per troy ounce di divisi Comex, New York Mercantile Exchange, ketika berakhir turun 0.72%, atau $9.50 di level $1.306.20 pada hari Jumat lalu.
Sedangkan untuk perak berjangka pengiriman September pada pagi hari ini, telah diperdagangkan lebih rendah 0.19% di level $19.487 per troy ounce, ketika berakhir lebih rendah 1.91%, atau 38.1 sen di level $19.52 per troy ounce Jumat kemarin.
Harga emas telah mengalami rally, dimana beranjak naik dari level terendahnya pada pekan lalu ketika Ukraina menyatakan bahwa pasukan militernya telah melakukan serangan terhadap iringan pasukan Rusia yang memasuki territorial wilayah Ukraina. Aksi tersebut telah memicu kembali ketegangan di wilayah Ukraina dan juga mengakibatkan terjadinya kenaikan permintaan safe haven pada kalangan para pelaku pasar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar